Konselpos,com, Konawe Selatan - Pemerintah Kecamatan Palsel mengelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang), tingkat kecamatan tahun 2023 di aula Kantor kecamatan Palangga Selatan, Rabu (22/2/23)
Kegiatan musrenbang tersebut turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Konawe Selatan, Erman, SE, Ketua Tim percepatan pembangunan di Kabupaten Konawe Selatan, Samsu, S.P.,M.Si, Satuan Kerja Perangkat Pemerintah Daerah (SKPD) Kabupaten Konawe Selatan, Kapolsek Palangga Selatan, Ipda Klisman Timotius Ardianto, S.Trk, unsur Forkompimcam, Tenaga Ahli Pendamping Desa, Kepala Desa/Lurah, Kepala Puskesmas, Para Kepala Sekolah dan seluruh masing Keterwakilan Desa/Lurah.
Musrenbang tingkat kecamatan adalah suatu forum musyawarah antar pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam Daftar Usulan Rencana Kegiatan Pembangunan Desa/Kelurahan yang diintegrasikan dengan prioritas pembangunan daerah
Camat Palangga Selatan, Dirwan, S.Pd.,M.Pd dalam sambutannya menegaskan bahwa agar kegiatan ini benar-benar dilaksanakan dengan baik dan diikuti dengan seksama, sehingga hari ini kita bisa memilah kegiatan mana yang diusulkan, terutama usulan untuk anggaran Dana Desa ( DD ) melalui APBDes dan yang diusulkan Desa melalui Sistem Informasi Desa (SIPD).
"Tentunya sebagai Pemerintah Kecamatan Palangga Selatan agar kiranya keterwakilan SKPD dapat memberikan Informasi dan pencerahan, yang benar-benar menampung aspirasi desa Se-Kecamatan Palangga Selatan, Sehingga Output dalam pelaksanaan Musrenbang ini berkualitas dan berintegritas yang diusulkan pada anggaran di tahun 2024",Tegasnya.
Dirwan,lanjutnya, Berharap agar semua Keterwakilan peserta Musrenbang ini dapat mengusulkan Program skala Prioritas yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 mendatang, Sehingga kita bisa wujudkan Desa Maju Konsel Hebat, ucapnya.
“Palangga Selatan Selatan bersinar tidak hanya sekedar tagline, motto yang sering kita sampaikan, tapi mari kita mulai berbenah termasuk memastikan kantor-kantor yang ada di Kecamatan Palangga Selatan harus terang, tidak hanya terang disiang hari tapi juga terang dimalam Hari".Tutupnya.
( Laporan Isman Jaya )
Penerbit Media Konselpos,Com.